Peletakan Batu Pertama Pembangunan Ruang Kelas Baru MIWB Hidayatut Thullab Kamulan

Ulfa Arryfa 26 Juni 2019 00:20:44 WIB

Selasa, 25 Juni 2019 Hidayatut Thullab Kamulan melakukan kegiatan peletakan batu pertama dalam rangka pembangunan Ruang Kelas Baruuntuk siswa dan siswi yang ada di sana. 

Peletakan batu pertama dilakukan pada pukul 08.00 WIB bertempat di MIWB Hidayatut Thullab Kamulan. Peletakan batu pertama dilakukan langsung oleh bapak Kyai Bilal Naim, Bapak Kyai Majid serta Romo Kyai Mashudi. Dalam acara itu juga hadir Bapak Serda Fauzi yang didampingi oleh Babinsa Bapak Winarto dan juga Bapak Kapolsek Durenan Bapak Kapolsek Durenan AKP Mochamad Solichin,S.H yang didampingi oleh Bapak Bhabinkamtibmas Desa Kamulan Aipda Imam Masruri.

Berdasarkan informasi yang saya terima dari bapak Rudi selaku guru yang ada di MIWB Hidayatut Thullab Kamulan mengatakan. Untuk ukuran Ruang Kelas Baru yang akan dibangun berukuran 5m kali 6 m. selain itu beliau juga menyampakan bahwasanya Ruang Kelas Baru yang akan dibangun juga bisa menerima jariyah dari bapak/ibu yang berkenan mendermakan hartanya. Tak hanya beliau pun juga mengungkapkan  RKB yang akan dibangun pun bisa multi fungsi artinya juga bisa digunakan untuk Musholla siswa-siswi yang ada di MWB Hidayatut Thullab Kamulan 

Setelah prosesi peletakan batu pertama acara dilanjutkan dengan kegiatan latihan baris berbaris yang dilatih langsung oleh bapak Babinsa Winarto.

Komentar atas Peletakan Batu Pertama Pembangunan Ruang Kelas Baru MIWB Hidayatut Thullab Kamulan

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung

Lokasi KAMULAN

tampilkan dalam peta lebih besar